Suasana Alun-alun Kota Depok, Grand Depok City, dipenuhi gelombang hangat dan semangat kebersamaan saat BlueStoria naik ke panggung dalam rangkaian acara Lebaran Depok 2025. Band pop city asal Depok ini berhasil menyulut antusiasme pengunjung lewat penampilan mereka yang intim, sederhana, namun penuh energi. BlueStoria membawakan dua lagu orisinal mereka berjudul Awal Merindu dan Say, yang …






